Pages

Game Level 2: Melatih Kemandirian Tantangan Hari Kelima

Mau Pakai Celana Cumi-Cumi Aja
Mau pergi keluar agak jauhan, Saya sih maunya Idlan pakai baju lebih rapih. Tapi Idlan malah berlari-lari ketika saya menunjukan celana panjang.

Sampai saya bertanya kenapa dan Idlan cuma diam. Saat Saya diam, Idlan bilang "Aa mau pake cumi Ajah". (baca: tetap mau pakai celananya yang gambar cumi-cumi)
Okelah. Lain kali Idlan bicara ya biar Ambu mengerti. Idlan mengangguk.

*mau pake celana cumi-cumi walaupun sudah bolong tetap suka😍

*Celana Cumi-cumi kesayangan

Ketika Ambu Jatuh
Ketika Ambu tadi bangun tidur dan jatuh, Idlan sigap heboh mengambilkan air minum dan memberi Ambu minum. Padahal kan yang sakit kakinya, huhuu 😂.

Ketika Ayahnya datang, Idlan bilang kalau tadi Ambu terjatuh. Sakitnyanya juga ga kerasa nak. Tertutup dengan rasa haru, masyaAlloh 😍.

Idlan memang perhatian sekali. Lebih perhatian dan detil perhatiannya ketimbang Ayahnya sekalipun. Dari kecil sebelum pergi kerja Ayahnya selalu berkata "Ayah kerja, Idlan baik-baik dan jaga Ambu".
Semoga Alloh tumbuhkan rasa tanggungjawabmu kelak, sebagai anak laki-laki pertama kami. Barakallohu fiik.

Ini cerita Ambu karena setiap Ibu punya cerita.

:: Bandung, 27 Februari 2017::

#tantanganharikelima
#melatihkemandirian
#bundasayang
#iip
#institutIbuProfesional

Mansu Kids

Tidak ada komentar:

Posting Komentar